Senin, 03 November 2014

Hasil Evaluasi Gubernur Belum Turun Alat Kelengkapan Dewan Molor

Blitar, Metropol - Proses pembentukan alat kelengkapan komisi molor. Terlihat dari Tugas Panitia Kerja (Panja) DPRD Kota Blitar untuk menyelesaikan tata tertib (tatib) pada saat ini yang belum juga terselesaikan.

Molornya proses pembentukan alat kelengkapan ini disebabkan menunggu hasil keputusan proses evaluasi tata tertib  (Tatib) oleh Gubernur Jawa Timur Dr. H. Soekarwo, SH, MHum. Setelah Gubernur Jatim memutuskan hasil evaluasinya barulah Panja DPRD Kota Blitar akan menindaklanjuti hasil evaluasi tersebut. 

“Untuk tim panja yang telah mengantar berkas tatib itu telah kembali dari Surabaya barulah ada tindakan. Tapi hasil evaluasi dari Gubernur belum turun,” ungkap Humas DPRD Kota Blitar, Ahmad Tobroni, SH.

Setelah proses evaluasi oleh Gubernur nanti dikirim ke Blitar dan kalau benar-benar sudah selesai barulah akan dilaksanakan sidang paripurna pengesahan tatib dan fraksi. Dan akan dilanjutkan proses pembentukan alat kelengkapan baru bisa dilaksanakan, “jika Tatib bulan ini sudah disahkan. Alat kelengkapan Dewan bisa cepat terbentuk. Maka kami bisa segera membahas RAPBD 2015. Karena hal ini yang sangat mendesak untuk saat ini,” tuturnya.

Harapan dari Ahmad Tabroni, SH proses evaluasi dari Gubernur dapat segera diselesaikan agar para panja dapat segera melakukan tindakan selanjutnya. Sebab memang seharusnya jadwal pembentukan alat kelengkapan telah selesai pada tanggal 13 Oktober 2014 lalu, namun sampai saat ini belum ada hasilnya. 

“Saya tidak mengetahui sampai kapan proses evaluasi diselesaikan. Sebab yang menentukan adalah Gubernur sendiri, terkait waktunya masih belum dapat diketahui pula,” terangnya.(IP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar